
Trilogi Lakon Penciptaan Bersama Teater Garasi
ed. Shohifur Ridho’i, Ugoran Prasad, Yudi Ahmad Tajudin
235 halaman Bookpaper, 12×18 cm, Digital print, 35 foto | 2025 | Penerbit: Sokong Terbitan Mandiri
ISBN: (on progress)
Tiga naskah lakon dalam buku ini tidak sepenuhnya disengaja untuk berkelindan dan menyusun (semacam) trilogi. Je.ja.l.an (2008), Tubuh Ketiga: Pada Perayaan-perayaan yang Berada di Antara (2010), dan Yang Fana Adalah Waktu. Kita Abadi (YFAWKA, 2015) seolah menemukan benang merahnya sendiri secara organik.
Je.ja.l.an diciptakan dalam rentang waktu sembilan bulan—dimulai dari diskusi dan riset pada September 2007, hingga presentasi publik perdana pada 17–18 Mei 2008. Tubuh Ketiga dirampungkan dalam waktu enam bulan, dari Maret hingga Oktober 2010. YFAWKA mulai dikembangkan sejak 2013 dan pertama kali dipentaskan pada 2015.
Tiga naskah ini menjadi trilogi karena dua alasan. Pertama, ketiganya merambah tema yang berkelanjutan, berarsir. Kedua, ketiganya dikarang dengan cara yang sama, yang merayakan cara menulis yang ragam. Cara menulis yang teater.