Masalah Kediaman

oleh Prasetya Yudha

32 halaman, 14,8 x 21 cm, cetak digital warna & fotokopi hitam putih | 
bahasa Inggris | 2023
 

Rp180.000 – Pesan

Masalah Kediaman berangkat dari pengalaman Prasetya Yudha menghadapi problem domestik dalam upaya merawat rumah seorang diri. Prasetya mengamati beragam gangguan kecil yang memengaruhi aktivitas keseharian seseorang di kediaman, seperti kehadiran tikus yang menggigiti kabel berbagai peranti elektronik, sirkulasi udara buruk, dinding lembab dan berjamur, dan kerusakan pompa air. Bagaimana situasi tersebut dimaknai oleh seseorang yang sebagian besar waktu bertumbuhnya tidak pernah dilibatkan secara langsung untuk menyentuh berbagai macam persoalan domestik? 

Benda-benda yang hadir di dalam seri karya ini berasal dari dalam rumah. Melalui tindak intervensi, pertanyaan dan pernyataan menyangkut relasi kuasa di dalam keluarga disisipkan.

——

Masalah Kediaman adalah terbitan pertama Short Route, sebuah proyek serial publikasi foto yang mempresentasikan proyek fotografi jangka pendek dari fotografer lintas genre. 

 

Prasetya Yudha (l. 1990) adalah seorang seniman dan penerbit buku foto berbasis di Yogyakarta. Dalam praktik artistiknya, ia tertarik mengeksplorasi gagasan lingkungan tempat tinggal. Pameran tunggal terakhirnya, Mengeja Rumah (2018) menyinggung relasi kuasa dalam keluarga melalui penataan benda-benda dari rumah yang ditinggalkan. Pada 2018, bersama empat rekannya, ia menginisiasi platform penerbitan terkait fotografi bernama SOKONG!.